Bekasi, 22 Januari 2019. Komisi X DPR RI melakukan kunjungan kerja ke sejumlah sekolah dan SMK Negeri 1 Kota Bekasi menjadi salah satu tujuan kunjungan kerja anggota DPR Komisi X tersebut.
"Di samping tugas kami membuat legislasi, menyusun anggaran kita perlu melihat di lapangan terkait pendidikan dan kebudayaan," kata Wakil Ketua Komisi X Hetifah Sjaifudian kepada Dakta di SMAN 1 Bekasi, Selasa (22/1).
Ia juga menegaskan, kunjungan tersebut untuk memastikan pendidikan di Kota Bekasi berjalan baik.
"Saya melihat sudah bagus sekali kedua sekolah ini. Namun banyak juga masukan terkait kebijakan penerimaan siswa baru, pembangunan sarana prasarana, guru dan tenaga kependidikan," ujar Hetifah.
Kepala SMK Negeri 1 Kota Bekasi, Drs, Sugiyono, MM menyampaikan tantangan yang dihadapi SMK dan mengharapkan dukungan dari pemerintah daerah dan pusat, karena pendidikan vokasi yang ada di SMK memerlukan perhatian khusus sehingga cita-cita Indonesia bisa tercapai.
Kunjungan kerja DPR RI ke Kota Bekasi salah satunya untuk melihat langsung perkembangan pendidikan di Kota Bekasi.
Di samping memberikan arahan dan diskusi dengan Kepala Sekolah terkait perkembangan pendidikan, anggota DPR RI Komisi X juga menyampaikan program pendidikan kedepan.
Salah satu anggota DPR RI Komisi X yang ikut rombongan dari Dapil Indramayu mengatakan kunjungan mereka ke Kota Bekasi untuk melihat perkembangan dan kemajuan pendidikan di daerah ini.