Pada Kamis, (11/01/24) siswa-siswi jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga melakukan kunjungan industri ke PT Tomkins Bandung. Kegiatan ini diikuti oleh 71 peserta didik dan sembilan guru pendamping.
Pembelajaran yang terkait dengan industri di dalam kelas seringkali terkendala oleh keterbatasan alat dan waktu. Untuk mengatasi hal ini, Kegiatan Kunjungan Industri ke PT. Tomkins Bandung diinisiasi, menghadirkan kesempatan unik bagi para peserta untuk mendalami dunia industri secara langsung.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah memberikan peserta wacana baru, memperluas wawasan, dan meningkatkan pengetahuan mereka. Selain itu, melalui kunjungan industri, diharapkan peserta tidak hanya mendapatkan kesegaran, tetapi juga memperoleh manfaat pembelajaran yang dapat diterapkan dalam karir mereka nanti.
Adapun tujuan dari kegiatan Kunjungan Industri ke PT. Tomkins Bandung ini melibatkan:
1. Melaksanakan Praktek Industri Nyata: Memberikan pengalaman praktis yang mendalam dalam lingkungan industri sesungguhnya.
2. Memberikan Pengalaman Langsung: Memungkinkan siswa merasakan atmosfer kerja sehari-hari dalam dunia industri.
3. Informasi Ketenaga Kerjaan: Menyediakan informasi berharga mengenai peluang kerja yang dapat dimanfaatkan setelah lulus.
"Bagi saya cukup berkesan, karena cara kerja orang-orang di sana itu cekatan, terus juga tempatnya bersih. Di bagian aulanya juga keren banyak penghargaan berbentuk plakat gitu," ucap salah satu siswi Akuntansi, Syafia.
Sebagai siswa dan siswi pastinya membutuhkan pengalaman yang salah satunya Kunjungan Industri. Kegiatan Kunjungan Industri ini diagendakan dalam rangka mendukung Program Kerja Hubungan Industri untuk memberikan wawasan tentang Perusahaan Manufaktur dan Etika dalam bekerja pada siswa. Dengan adanya program kunjungan industri mempermudah siswa memahami materi dengan merasakan pengalaman langsung dan melihat realita keadaan sesungguhnya di bidang industri.
"PT. Tomkins tentunya memberi banyak informasi, pengalaman, pembelajaran buat anak-anak SMK ini, kita juga tahu banyak bahwa perusahaan yang berpeluang menerima anak SMK bekerja disana, terus kita jadi tahu SOP di dalam perusahaan itu sangat penting buat dilakukan di dalam pabriknya." kata Avia yang juga siswi Akuntansi.
Semua ini dilakukan dengan fokus pada konsentrasi keahlian Akuntansi, memastikan bahwa setiap peserta dapat mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh secara langsung dalam konteks karir masa depan mereka. Dengan demikian, Kunjungan Industri ke PT. Tomkins Bandung diharapkan memberikan kontribusi signifikan dalam mempersiapkan siswa untuk tantangan dunia industri yang sebenarnya.